Www.buka-mata.blogspot.co.id adalah blog tentang tips/ cara, beternak/ budidaya dan pendidikan

Tips/ Cara Memilih Induk Kucing Persia Berkualitas Bagus

Tips/ Cara Memilih Induk Kucing Persia Berkualitas Bagus - Buka Mata. Untuk memilih induk kucing persia berkualitas paling tidak tahu/ mengenal informasi mengenai indukan tersebut.

3  standar kualitas kucing:

A. Pet quality
  • Adalah kucing yg tdk seluruhnya memenuhi standar, baik kesempurnaan genetic, warna, maupun bentuk tubuhnya & kucing seperti ini dipelihara sebagai kesenangan saja.

B. Breed Quality
  • Kucing breed quality merupakan kucing berkualitas yg bisa dijadikan induk. Kucing breed quality ini kualitasnya lebih baik dibandingkan dgn pet quality, tetapi lebih rendah daripada show quality.

C. Show Quality
  • Show quality adalah kucing yg sejak kecil telah menunjukkan kualitas terbaik dibandingkan dgn kucing lain, sehingga dikategorikan sebagai kucing kontes dan harga paling mahal.

Hal yg diperhatikan dlm memilih jenis kucing persia yg dijadikan indukan:

a. Surat silsilah
  • Pada surat silsilah dicantumkan data induk jantan dan betina 2-4 generasi. Surat juga harus dilengkapi dgn prestasi yg pernah diraih oleh induk. Fungsinya surat ini utk menjamin keaslian jenis kucing ras.

b. Surat registrasi dan cat ID
  • Utk menunjukan bahwa kucing persia bersangkutan berasal dr keturunan murni nenek moyangnya, memiliki silsilah yg jelas, serta sudah didaftarkan oleh pembiak atau breeder. Surat dikeluarkan oleh organisasi cat club yg ada di negara bersangkutan

c. Sertifikat Vaksinasi
  • Adl utk menginformasikan bahwa hewan tersebut sudah pernah divaksinasi.

Selain itu, untuk memilih indukan persia yang baik juga harus diperhatikan:

a. Badan atau Body
  • Adl berkaki pendek dan besar, pundak lebar dan kepala melingkar, dada kucing persia lebar dan dalam, punggung rata dan lebar dgn tulang yg pendek dan besar, bahu dan pinggulnya lebarnya sama, perut berukuran kecil, ototnya keras dan berkembang dgn baik.
 b. Mata
  • Adl mata yg bulat dan besar, terbuka lebar, berwarna cerah dan penglihatannya tajam.
 c. Hidung
  • Adl pesek, berukuran kecil melebar dan mendongak ke atas. Pangkal hidung tampak ada belahan.
 d. Telinga
  • Adl kecil dgn ujung membulat, jarak antar telinga relatif jauh, pangkal telinga tdk terlalu terbuka, sedangkan ujungnya melengkung dan menghadap ke bawah.
 e. Kepala
  • Adl  berukuran relatif besar dan melingkar. Struktur tulang wajah atau tengkorak besar, kokoh, dan melingkar. Dagu bulat, kuat, dan tdk terlalu rendah. Rahang besar dan kuat yg ditopang oleh leher yg kuat, pendek, tebal, gigi rapi dan bersih dan under bite tdk lebih dr 2 mm
 f. Ekor
  • Ekor yg pendek, tebal, dan lurus. Ekor yg ideal adalah jika dilipat ke depan dr pangkalnya, ujungnya akan tepat di tengah tengah perutnya. Pangkal ekor tdk kaku dan membentuk sudut yg lebih rendah dari punggungnya.
Special Thanks to :
1. Allah SWT
2. Pengunjung
3. Pengiklan
Anda sedang membaca artikel tentang Tips/ Cara Memilih Induk Kucing Persia Berkualitas Bagus dan anda bisa menemukan artikel Tips/ Cara Memilih Induk Kucing Persia Berkualitas Bagus ini dengan url https://buka-mata.blogspot.com/2012/05/tips-cara-memilih-induk-kucing-persia.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Tips/ Cara Memilih Induk Kucing Persia Berkualitas Bagus ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Tips/ Cara Memilih Induk Kucing Persia Berkualitas Bagus sebagai sumbernya.
The item being reviewed 4 5 24

ARTIKEL TERKAIT:

Tips/ Cara Memilih Induk Kucing Persia Berkualitas Bagus Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar