Www.buka-mata.blogspot.co.id adalah blog tentang tips/ cara, beternak/ budidaya dan pendidikan

Induk Ikan Nila Yang Berkualitas Baik/ Bagus

Induk Ikan Nila Yang Berkualitas Baik/ Bagus – Buka Mata. Berikut beberapa tips untuk mendapatkan induk ikan nila yang berkualitas baik/ bagus:
  1. Belilah induk ikan nila pada tempat tertentu yang dipercaya misalnya dib alai penelitian perikanan atau dgn membeli dr pembudidaya lain yg telah dibina oleh balai penelitian perikanan.Belilah induk nila ketika masih calon induk kerena sebelum memijah biasanya induk tsb harus beradaptasi dulu dgn lingkungan barunya. Oleh sebab itu, induk-induk ini harus dibeli satu atau tiga bulan sebelumnya. Induk-induk tsb dipelihara sampai matang gonad.
  2. Belilah satu jenis kelamin nila di suatu tempat, misalnya betina saja, sedangkan induk jantan dibeli di tempat lain. Atau bisa juga dgn membeli jantan & betina di satu tempat, tetapi harus membeli jantan & betina di tempat lain. Kemudian mengawinkan antara jantan dr satu tempat dgn betina dr tempat lain, atau sebaliknya.
  3. Mengawinkan induk-induk dr satu keturunan dpt menyebabkan perkawinan dlm (inbreeding). Inbreeding dpt berakibat kurang baik, yaitu menurunnya kualitas benih yg dihasilkan, dimana pertumbuhannya akan lambat, tdk tahan pd perubahan lingkungan & mudah terserang penyakit.
  4. Ada cara untuk menghindari inbreeding, yaitu dgn mengambil salah satu jenis kelamin yg hasil seleksi tadi, sedangkan jenis kelamin lainnya mengambil dr daerah lain atau saling tukar dgn pembudidaya lain. Atau bisa juga membeli beberapa pasang induk dr daerah lain kemudian salah satu jenis kelaminnya dikawinkan dgn jenis kelamin yg dimiliki.
Berikut "ciri-ciri induk nila yang berkualitas bagus/ baik" :
  • Berumur 5 – 6 bulan
  • Berukuran minimal 300 gram
  • Bentuk tubuh normal atau tdk cacat
  • Sisik besar & tersusun rapi
  • Gerakan lincah
  • Kepala relatip kecil
  • Berdaging tebal
  • Bergaris tubuh jelas
  • Warna perut putih
Cara untuk memperoleh induk ikan nila yang berkualitas baik/ bagus selain dengan membeli adalah dapat dgn kegiatan sendiri yaitu dgn melakukan backcross atau mengawinkan anak dgn ibu atau bapaknya. Bila tdk backcross, dpt juga dgn mengawinkan antara anak-anaknya, tapi bukan satu keturunan. Kemudian dilakukan seleksi terhadap benih hasil kegiatan tsb. Seleksi ini dilakukan dlm beberapa tahap yaitu utk tahap pertama dilakukan pd benih hasil pendederan pertama, yaitu dgn memilih benih yg pertumbuhannya paling cepat, & bentuk tubuhnya normal atau tdk cacat, sehat, gerakannya lincah & respon terhadap pakan tambahan yang diberikan. Seleksi tahap kedua dilakukan pd benih hasil pendederan kedua dgn tanda-tanda yg sama. Tahap ketiga dilakukan pd benih hasil dr pendederan ketiga. Demikian seleksi dilakukan terus sampai menjelang calon induk dgn tanda-tangda yg sama. Dgn jalan seperti itu akan didapatkan calon-calon induk yg berkualitas baik.

Special Thanks to :
1. Allah SWT
2. Pengunjung
3. Pengiklan
Anda sedang membaca artikel tentang Induk Ikan Nila Yang Berkualitas Baik/ Bagus dan anda bisa menemukan artikel Induk Ikan Nila Yang Berkualitas Baik/ Bagus ini dengan url https://buka-mata.blogspot.com/2012/04/induk-ikan-nila-yang-berkualitas-baik.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Induk Ikan Nila Yang Berkualitas Baik/ Bagus ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Induk Ikan Nila Yang Berkualitas Baik/ Bagus sebagai sumbernya.
The item being reviewed 4 5 24

ARTIKEL TERKAIT:

Induk Ikan Nila Yang Berkualitas Baik/ Bagus Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar